Minggu, 20 Februari 2022

Kumpulan Video Pembahasan nge-Blogger dalam Bahasa Indonesia

Video RahmanCyber.Net - Untuk mempermudah pengunjung untuk memahami kanal video yang ada di RahmanCyber, maka disini kita mengelompokkannya dalam halaman khusus yang merangkum berbagai series video yang dibuat oleh RahmanCyber.NET Tech, maupun bagian RahmanCyber NETWORK lainnya.


Pada Manajemen Video Series kali ini tentang Blogger, yup! khusus tentang Blogger, sebenarnya kita sudah mengelompokkan juga dalam bentuk Playlist di Youtube tentang Blogger, tetapi untuk mempermudah sobat dalam bernavigasi dan memahami materi yang disampaikan, maka kita mengemasnya secara terstruktur di website khusus video ini.


Jadi tidak hanya yang ada di Channel RahmanCyber saja, melainkan beberapa channel yang tergabung dalam RahmanCyber Network.


Selamat Belajar. Silahkan pilih materi yang paling Relevan untuk kamu.




[ Blogger #1 ] Cara Memasang Gambar Background SVG Keren di Web Blog


Pada video ini sebenarnya ada korelasinya dengan materi dalam bentuk teks yang bisa anda cari di Blog RahmanCyber, tetapi untuk memperjelas.. maka dibuatlah video ini...

 



[ Blogger #2 ] Cara Cepat Mengkategorikan Banyak Postingan Sekaligus di Blogspot


Ini buat yang kesulitan dalam mengkategorikan postingan sekaligus, perlu diingat bahwa Category, tag dan label ditujukan untuk (taxonomy) mengelompokan konten atau artikel berdasarkan hierarki atau tingkatan tertentu sehingga pengguna mudah menelusuri konten lebih dalam.

Berbeda dengan WordPress, Blogspot memiliki fitur yang terbatas, termasuk dalam cara mengkategorikan atau mengklasifikasikan postingan berdasarkan label. WordPress punya 3 fitur: kategori, subkategori, dan tags, sedangkan Blogspot hanya punya satu: label. Ini tentu menyulitkan, terutama bagi Anda para lifestyle blogger yang memiliki konten dengan topik berbeda-beda. 


*Tutorial lama di Dashboard Blogger Klasik, untuk yang baru ada di Episode 13 Tutorial Blogger




 

[ Blogger #3 ] Arsip Tutorial nge Blogger Pemula - Nostalgia Tampilan Blogspot Klasik


Sebenarnya Ini adalah arsip tutorial blogger tampilan klasik yang sempat RahmanCyber buat.
Juga terdapat pengetahuan : Mengenal bermacam - macam platform Blogging ( Wordpress, Medium, Tumblr.. dll )


tetapi karena sekarang tampilan blogger sendiri sudah diperbaharui, maka... jika kamu pengen nostalgia dengan tampilan blog lama.. silahkan di tonton kawan... hehe






[ Blogger #4 ] Panduan Membuat Blog Dashboard Blogspot Tampilan Baru ( Cocok untuk Pemula )


Ini sebenarnya merupakan video yang saya sematkan diatas, berisi ulasan dan pengenalan fungsi di tampilan blogger terbaru pas awal launching di tahun 2020. Kalau sekarang kemungkinan ada perubahan, tetapi saya rasa tidak signifikan atau banyak.. Tutorial ini untuk Blogger mode Desktop ya.. tetapi mobile juga bisa pakai.. karena fungsi tetap sama, cuman tampilannya saja yang beda.. karena di responsif kan ke layar ponsel.





[ Blogger #5 ] Cara Mengatasi Thumbnail Postingan Blog Terlihat Pecah | Tampilan Baru 2021


Terkadang memang permasalahan di dunia ngeblog itu ada ada aja pokoknya, dan kadang tak bisa diprediksi, maka terdakang kita perlu eksplore dan lebih memahami akar permasalahan blogger :) seperti ini nih... Tampilan Thumbnail di Blog mendadak "Ngeblur atau Artefak :) " 





[ Blogger #6 ] Apa Itu Google Analytic dan Memasangnya di Blogger


Bagi Blogger yang berorientasi pada "Traffic" biasanya ini lebih ke arah monetisasi nih yee.. hehe, buat mantau perkembangan Blog / saya rasa lebih cocok menyebutnya sebagai Domain :)

Maka Google Analytic ini perlu kalian tambahkan, karena disitu banyak analisa data yang detail tentang traffic di blog anda, bahkan sampai demografis, gender, tipe smartphone pengguna.. Menarik? simak videonya...





[ Blogger #7 ] Cara Publikasikan Banyak Postingan Sekaligus


Apakah Blogger bisa Bulk Publish? Bisa dong... simak aja video episode 7 ini *menggunakan tampilan blogger baru





[ Blogger #8 ] Cara mengubah .Blogspot jadi Domain Custom .Com


Jika sobatku lagi mengawali blogger dan belum mengetahui bahwa blogger bisa di custom ke domain .com, .net ..id dan domain ekstensi lain.. sepertinya ini video tutorial blogger episode #8 cocok untuk sobatq.. :) Jadi disini saya membahas tentang hal ini nih.. 


Diharapkan, anda sebagai blogger bisa custom sendiri ya... ^_^ 




Blogger #9 ] Cara Mengubah HTTP ke SSL koneksi aman HTTPS Gratis untuk domain Custom


Jika selama ini sobat pernah liat atau dengar promo SSL berbayar bulanan atau tahunan, apa sih itu SSL? :) anda bisa dapatkan itu secara gratis di blogger.. :)


Simak videonya 





[ Blogger #10 ] Apa itu DA, PA, DR, UR dan Pentingnya untuk Blogger


Ini materi lebih condong ke SEO, Membahas tentang DA / Domain Authority, PA, DR, UR ... apa sih itu Moz, Ahrefs? :)




[ Blogger #11 ] Tool Gratis Cek Kualitas Kecepatan Tampilan dan SEO Website


Video Tutorial Blogger episode 11 ini juga condong ke SEO, disini saya merangkum beberapa tool gratis yang biasa saya gunakan.. untuk menunjang pengembangan Web Blog saya.





[ Blogger #12 ] Setting Navigasi Menu Bar Atas dengan Label / Kategori di Blogger


Bagi yang masih bingung dalam hal pengaturan / konfigurasi menu / navigasi blog anda, maka ini Video Tutorial Blogger Episode 12 ini cocok deh.. :) simak aja..



di video ini saya juga memperlihatkan beberapa pengaturan menu yang biasanya lazim atau tiap template kadang beda.. :)



[ Blogger #13 ] TUTORIAL PENGKATEGORIAN CEPAT di BLOGGER TAMPILAN BARU ( GAK RIBET BANYAK POSTING )

 

Memanajemen postingan di blogger itu ribet... wait.. siapa bilang... :) di blogger bahkan kita bisa mengatur / memanajemen label / kategori dengan mudah loh.. :) 





[ Blogger #14 ] CARA MUDAH BUAT WATERMARK GAMBAR UNTUK POSTINGAN ( SIZE KECIL ) DI SMARTPHONE


Tampilan dashboard saat ini sudah sangat memungkinkan untuk ngeblog on-the-go.. karena sudah menyesuaikan langsung perangkat..  lalu bagaimana dengan gambarnya? dari foto kamera kan besar ukurannya? di video ini saya sajikan nih tutorial praktisnya.. GRATIS, tidak perlu bayar.. :)





[ Blogger #15 ] Cara Menyembunyikan Gambar Menggunakan CSS di Semua Postingan Blog


Untuk episode 15 tutorial blogger di youtube ini, saya membahas bagaimana menampilkan dan menyembunyikan gambar melalui CSS di edit html blogger.





[ Blogger #16 ] Mengatasi MASALAH RECENT POST BLOGGER


Kadang ada ada aja permasalahan blogger tuh.. hehe, udah biasa ini mah... Pada Video Tutorial Blogger Gratis Episode 16 ini, saya membahas tentang "Masalah Recent Post" jadi ceritanya gini... padahal udah diset agar tampil 22, dan postingan udah lebih dari itu... tetapi recent post yang tampil dihalaman utama hanya 5 biji atau 6 biji doang, apa yang salah? Itulah yang dibahas di video ini.. :)





[ Blogger #17 ] Studi Kasus - Blogger daftar Google News


Kalo pada video tutorial blogger di youtube episode 17 ini, saya penasaran dengan Google News, apakah bisa sih blogger daftarin blognya di Google News dan di Approve? Blog tutorial? jadi saya buatlah studi kasus, detailnya saya bahas di videoini... monggoh disimak.. :)



Untuk News ini, sebenarnya tidak relevan untuk blog yang memang fokus ke tutorial ya.. hehe.. 

sudah muncul hasilnya, kami pun kurang konsisten... karena memang basic kami adalah membuat materi pembelajaran.. ^_^ dan berbagi pengalaman...,


Mungkin kedepan jika ada tim tersendiri untuk News, bisa coba diseriusin.



[ Blogger #18 ] ⚡️ Software Desain Vektor Free / Gratis Inkscape versi Terbaru 1.1


Memang blogger itu biasa mandiri gan, kalo saya pribadi untuk mengurangi biaya pengeluaran sih, terlebih ketika kita mampu membuatnya sendiri, kenapa enggak... :) ... Ini dia bro, software yang dapat memudahkan sobatqu semuanya untuk membuat infographic, logo blog, maupun banner original sendiri... Kenapa enggak sewa desainer aja... itu terserah ya,.. yang penting..... win win solution gitu dah, karena desain yang bagus dan eye catching itu gak mudah dikerjakan oleh yang tidak terbiasa... udah deh, saling hargailah profesi masing masing... okey, jika memang budget terbatas.. buat lah sendiri, ini saya kasih tau softwarenya... Ini softwarenya GRATIS, LEGAL dan OPEN SOURCE




saya kasih tanda ⚡️, karena ini masuk NEWS ya.. :)

 




Segitu dulu untuk Materi Video, beberapa Materi lainnya dalam bentuk Teks, kamu bisa menuju ke www.rahmancyber.net


Kategori Blogger...


Kami yakin dalam pembuatan materi video masih banyak sekali kekurangan, tetapi kami mencoba untuk membuat materi video lebih baik lagi.



Jika ada kekurangan dan kesalahan, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya.




Trima Kasih,




[full-width]



Advertisement
Sobat, ditempat ini kita belajar bareng ya, saling berbagi ilmu, Apabila ada yang perlu di tambahkan atau ada kesalahan mohon di koreksi
Bagi yang menginginkan konten berupa video, bisa langsung kunjungi link https://www.youtube.com/rahmancyber
Matur Nuwun...

Sponsor Rahmancyber Network



Artikel Pilihan

Posting Komentar


Whatsapp Button works on Mobile Device only